Nasional.id, Jakarta – Bhabinkamtibmas Kelurahan Kampung Melayu, Brigadir Munawar, melaksanakan sambang dialogis ke Ketua RW 01, Ketua RT 013/01, unsur kamtib, serta warga di Gang Anwar, RT 013/01, Kampung Melayu, Jatinegara, Minggu (16/11/2025).
Kegiatan ini dilakukan untuk memperkuat sinergi antara polisi dan masyarakat, sekaligus mengimplementasikan Program Asta Cita serta arahan Kapolda Metro Jaya dan Kapolres Metro Jakarta Timur dalam menjaga keamanan wilayah.
Dalam pertemuan tersebut, Brigadir Munawar mengajak warga untuk mengaktifkan kembali satkamling sebagai langkah antisipasi curat, curas, curanmor, dan gangguan kamtibmas lainnya.

Ia juga menekankan pentingnya menjaga kerukunan antarwarga dan mendorong peran aktif seluruh potensi masyarakat dalam upaya harkamtibmas.
Selain itu, warga diminta meningkatkan pengawasan terhadap remaja agar tidak nongkrong hingga larut malam dan terhindar dari judi online, miras, narkoba, maupun tawuran.
Bhabinkamtibmas juga mengingatkan pentingnya sinergitas dengan pihak kepolisian melalui program Jaga Lingkungan, Jaga Warga, Jaga Jakarta untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif.
Kegiatan sambang berlangsung aman dan mendapatkan respons positif dari warga. Polsek Jatinegara memastikan bahwa upaya pendekatan dialogis ini akan terus dilakukan sebagai komitmen menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat di wilayah hukum Jakarta Timur.
—





Tinggalkan Balasan