Nasional.id, Jakarta – Seorang perempuan tunawisma ditemukan meninggal dunia di depan Bank BRI, Jalan Jatinegara Timur, Kelurahan Balimester, Jatinegara, Jakarta Timur, Rabu (26/11/2025) sekitar pukul 06.47 WIB. Korban diketahui bernama Wati (56), asal Garut, yang berdomisili sementara di kawasan Utan Kayu Utara, Matraman.

Penemuan mayat pertama kali dilaporkan oleh petugas Satpol PP yang sedang melakukan pemantauan wilayah. Saksi melihat korban duduk di bangku trotoar dalam kondisi mata dan mulut terbuka, lalu segera melaporkannya kepada rekannya serta Polsek Jatinegara.

Personel Polres Metro Jakarta Timur dan Polsek Jatinegara yang dipimpin Kanit Reskrim AKP Eko Bayu, S.H., M.H., tiba di lokasi pada pukul 07.15 WIB untuk melakukan pengecekan dan identifikasi. Karena tidak ditemukan identitas pada korban, Unit Identifikasi melakukan pemeriksaan sidik jari untuk memastikan data korban.

Sekitar pukul 07.30 WIB, jenazah dievakuasi menggunakan ambulans menuju RS Polri Kramat Jati untuk proses Visum et Repertum. Berdasarkan pemeriksaan awal, tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan pada tubuh korban.

Polsek Jatinegara menangani kasus ini lebih lanjut. Situasi di lokasi kejadian aman dan kondusif hingga proses evakuasi selesai.