Nasional.id, Jakarta – Polsek Jatinegara bergerak cepat menindaklanjuti laporan warga melalui layanan 110 terkait dugaan perkelahian dalam keluarga di Jalan Wedana, Kelurahan Balimester, Jatinegara, Selasa (18/11/2025) pukul 05.30 WIB.

Tim yang dipimpin Padal Negara 201 Iptu Tatan Rustandi, SH, bersama Panit 3 Samapta Ipda M. Guruh, Ka SPK Aiptu Andi, serta Banit Buser Bripka Kristiawan langsung melakukan pengecekan ke lokasi setelah menerima laporan dari pelapor yang mendengar adanya pertengkaran keras di rumah tetangganya.

Dari hasil pemeriksaan, petugas menemukan bahwa keributan terjadi antara seorang ibu inisiial A (57) dan anaknya, inisial Y. Pertengkaran dipicu permintaan uang oleh sang anak untuk berangkat kerja yang tidak dapat dipenuhi ibunya, sehingga memicu cekcok.

Saat petugas tiba, anak tersebut sudah berangkat kerja, sementara sang ibu ditemui dalam keadaan aman. Petugas kemudian memberikan imbauan agar keluarga menjaga ketertiban dan tidak menimbulkan kegaduhan yang mengganggu lingkungan sekitar.

Situasi di lokasi dipastikan aman dan kondusif setelah pengecekan. Polsek Jatinegara memastikan respons cepat terhadap setiap laporan masyarakat sebagai upaya menjaga ketertiban umum di wilayahnya.