Nasional.id, Jakarta – Dalam rangka menciptakan suasana aman dan nyaman di lingkungan masyarakat, Polsek Matraman menggelar Operasi Cipta Kondisi (Cipkon) bersama tiga pilar pada Sabtu malam (3/5/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari Kegiatan Rutin Kepolisian yang Ditingkatkan (KRKYD), dengan fokus antisipasi terhadap pencurian dengan pemberatan (Curat), pencurian dengan kekerasan (Curas), pencurian kendaraan bermotor (Curanmor), balap liar, dan tawuran warga.

Operasi dimulai pukul 24.00 WIB dan dipimpin oleh Aiptu Parlaungan Nasution, bersama personel piket fungsi. Mereka menyisir sejumlah titik rawan di wilayah hukum Polsek Matraman,

Dintaranya, Jl. Tegalan, Jl. Moncokerto, Jl. Kebon Sereh Baru, Jl. Bunga, Jl. Kayumanis Raya, Jl. Kelapa Tinggi Raya, Jl. Pisangan Baru Tengah II, Jl. Ahmad Yani, Jl. Galur Sari, Jl. Pembina, dan Jl. Pramuka.

Selama patroli, petugas melaksanakan dialog kamtibmas dengan warga yang tengah berjaga malam (siskamling), serta memberikan imbauan untuk tetap waspada dan segera melapor jika menemukan potensi gangguan keamanan.

Warga yang masih berkumpul hingga larut malam juga dihimbau untuk segera membubarkan diri dan kembali ke rumah masing-masing.

“Patroli malam ini bertujuan meminimalisir aksi kriminalitas dan menciptakan rasa aman, khususnya menjelang dini hari saat rawan terjadi gangguan kamtibmas,” ujar Aiptu Parlaungan di sela kegiatan.

Hingga berita ini diturunkan, kegiatan masih berlangsung dengan situasi aman dan kondusif. Operasi ini merupakan bagian dari implementasi Program Mantap dan Taktis Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Pol Nicolas Ary Lilipaly, S.I.K., M.H., M.Si.