Nasional.id, Jakarta – Kepolisian Sektor (Polsek) Pademangan bersama unsur pemerintah kelurahan dan masyarakat melaksanakan kegiatan kerja bakti bersih-bersih di SDN 05 Pagi Pademangan Timur, Selasa (13/1/2026) pagi.
Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan sekolah yang terdampak banjir dan hujan deras.
Kerja bakti yang dimulai sekitar pukul 09.30 WIB tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Pademangan, Kompol Immanuel Sinaga, S.H., S.I.K., M.H, dan diikuti oleh puluhan personel gabungan dari Polsek Pademangan, ASN Kelurahan Pademangan Timur, Satpol PP, PPSU, serta unsur Potensi Masyarakat (Potmas).

“Kegiatan ini merupakan wujud sinergi Polri bersama pemerintah dan masyarakat dalam membantu fasilitas pendidikan yang terdampak bencana, agar dapat segera kembali digunakan dengan aman dan nyaman,” ujar Kompol Immanuel Sinaga di sela kegiatan.
Dalam pelaksanaannya, Kapolsek Pademangan bersama Lurah Pademangan Timur, Suhardiman, S.H, meninjau langsung ruang kelas yang mengalami kerusakan, khususnya bagian atap dan plafon yang roboh akibat hujan deras.
Pembersihan material sisa banjir dan puing-puing bangunan dilakukan secara gotong royong.

Selain membersihkan area sekolah, Kapolsek Pademangan juga berkoordinasi dengan pihak kelurahan dan instansi terkait untuk langkah penanganan lanjutan terhadap kerusakan bangunan sekolah.
Kegiatan ini turut mendapat perhatian media massa yang melakukan wawancara terkait dampak banjir dan upaya pemulihan pascakejadian.
Sebanyak 66 personel gabungan terlibat dalam kerja bakti tersebut, yang terdiri dari 36 personel Polsek Pademangan, 5 personel Satpol PP, 5 ASN kelurahan, 10 PPSU, dan 10 Potmas.

Melalui kegiatan ini, Polsek Pademangan berharap lingkungan sekolah dapat segera pulih sehingga proses belajar mengajar dapat kembali berjalan normal, serta memperkuat semangat kebersamaan dan kepedulian sosial di tengah masyarakat.





Tinggalkan Balasan