• Sabtu, 30 September 2023

Kocak! Hotman Paris Tanggapi Pernyataan Mahfud MD soal Motif Pembunuhan Brigadir J

- Kamis, 11 Agustus 2022 | 09:15 WIB
Hotman Paris tanggapi pernyataan Mahfud MD terkait motif pembunuhan Brigadir J. (Instagram/Hotmanparisofficial.)
Hotman Paris tanggapi pernyataan Mahfud MD terkait motif pembunuhan Brigadir J. (Instagram/Hotmanparisofficial.)

Nasional.id - Menko Polhukam Mahfud MD melontarkan penyataan terkait motif pembunuhan Brigadir J.

Pernyataan itu disampaikan Mahfud MD saat menggelar konferensi pers di Kemenko Polhukam, Selasa 9 Agustus 2022.

"Soal motif, biar nanti dikonstruksi hukumnya karena itu sensitif, mungkin hanya boleh didengar oleh orang-orang dewasa," kata Mahfud MD dikutip Nasiona.id.

Baca Juga: Kondisi Terkini Istri Ferdy Sambo saat Rumahnya Digeledah Timsus

Pernyataan Mahfud MD tarkait motif pembunuhan Brigadir J yang disebut sensitif memancing beragam komentar.

Pengacara tersohor Hotman Paris pun ikut tanggapi pernyataan Mahfud MD.

Melalui akun Instagram pribadinya @hotmanparisofficial, Hotman paris mengunggah foto Mahfud MD disertai penyataan motif pembunuhan Brigadir J yang disebut sensitif.

Baca Juga: Ini Detik-detik Komnas HAM Temukan 5 Rekaman CCTV Terkait Kasus Kematian Brigadir J

Hotman Paris menulis captions unggahannya, “Wah! Hotman juga pemalu, ngak berani tanya yg sensi,” tulis Hotman Paris dikutip Nasional.id, Kamis (11/8/2022).

Sebelumnyam Nasional.id memberitakan terkait kasus kematian Brigadir J di rumah dinas mantan Kadiv Propam Irjen Pol Ferdy Sambo

Atas kasus tersebut, polisi sudah menetapkan 4 tersangka, yakni Ferdy Sambo, Bharada E, RR, dan K. 

Kendati demikian, motif pembunuhan yang didalangi Ferdy Sambo belum diungkap ke publik. 

Editor: Sriwidiah Rosalina Bst

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Lirik Lagu: Lyodra - Tak Dianggap 

Selasa, 22 Agustus 2023 | 09:27 WIB

Presiden Jokowi: Selamat Hari Film Nasional

Kamis, 30 Maret 2023 | 15:56 WIB
X