Nasional.id, Jakarta – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap kondusif di wilayah hukum Polsek Matraman, Kapolsek Matraman AKP Suripno, S.H., M.H. bersama Danramil Matraman Mayor Inf Supriyatno melaksanakan kegiatan Operasi Cipta Kondisi Tiga Pilar, Sabtu malam (1/11/2025).
Kegiatan yang dimulai sejak pukul 23.30 WIB ini menyusuri sejumlah titik rawan di wilayah Matraman, antara lain Jalan Matraman Raya, Jalan Ksatriaan, Jalan Kayumanis Raya, hingga kawasan Pisangan Baru.
Dalam pelaksanaan patroli, petugas melakukan dialog langsung dengan warga yang sedang bertugas di pos Siskamling. Kapolsek Matraman mengingatkan pentingnya peran aktif masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan.

“Kami mengajak warga untuk selalu waspada terhadap potensi gangguan Kamtibmas dan segera melaporkan ke Polsek Matraman bila melihat hal-hal mencurigakan. Keamanan adalah tanggung jawab bersama,” ujar AKP Suripno di sela kegiatan.
Selain berdialog, petugas juga memberikan imbauan kepada masyarakat yang masih berkerumun hingga larut malam agar segera kembali ke rumah masing-masing, demi menjaga ketertiban serta kenyamanan lingkungan.
Operasi Cipta Kondisi ini merupakan bagian dari komitmen sinergi Tiga Pilar, Polri, TNI, dan pemerintah daerah, dalam menciptakan suasana yang aman dan kondusif, khususnya di malam akhir pekan.

Danramil Matraman Mayor Inf Supriyatno menambahkan bahwa kegiatan seperti ini juga mempererat koordinasi antara aparat dan masyarakat.
“Dengan hadirnya aparat di lapangan, masyarakat merasa lebih tenang dan terayomi. Ini bentuk nyata kerja sama kami menjaga wilayah tetap aman,” ungkapnya.
Kapolsek Matraman menegaskan, kegiatan serupa akan terus dilaksanakan secara rutin di berbagai titik untuk mencegah potensi gangguan seperti tawuran, balap liar, dan tindak kejahatan jalanan lainnya.
“Harapan kami, warga Matraman selalu ikut serta menjaga keamanan di lingkungannya. Semakin banyak yang peduli, semakin kuat pula rasa aman di masyarakat,” tutup AKP Suripno.





Tinggalkan Balasan