Nasional.id, Jakarta – Polsek Pademangan bergerak cepat menindaklanjuti laporan masyarakat terkait adanya aksi balap liar di Jalan Benyamin Sueb, Kelurahan Pademangan Timur, Kecamatan Pademangan, Jakarta Utara, pada Senin (27-10-2025) dini hari.

Laporan tersebut disampaikan oleh seorang warga inisial A melalui layanan darurat 110 pada pukul 01.19 WIB. Dalam laporannya, ia menginformasikan adanya aksi balap liar sepeda motor yang meresahkan warga sekitar, tepatnya di dekat pom bensin Pertamina Jalan Benyamin Sueb.

Menerima laporan tersebut, personel piket Polsek Pademangan segera bergerak menuju lokasi kejadian. Tim dipimpin oleh Panit Reskrim Polsek Pademangan Ipda Jenal Mustofa, S.H., untuk melakukan pengecekan dan penertiban di lokasi.

“Setelah tiba di TKP, personel langsung melakukan pembubaran terhadap aksi balap liar tersebut,” ujar Kapolsek Pademangan Kompol Immanuel Sinaga, S.H., S.I.K., M.H.

Selain anggota Polsek Pademangan, personel juga berkoordinasi dan bergabung dengan Tim Patroli Presisi Polda Metro Jaya yang dipimpin oleh Ipda Indra untuk memastikan situasi benar-benar kondusif.

Kapolsek menegaskan, Polsek Pademangan akan terus menindak tegas setiap laporan masyarakat yang berpotensi mengganggu ketertiban umum.

“Kami selalu siap merespons cepat setiap aduan yang masuk melalui layanan 110. Balap liar bukan hanya melanggar hukum, tapi juga membahayakan keselamatan pengendara dan masyarakat,” tegasnya.

Hingga dini hari, situasi di sekitar Jalan Benyamin Sueb dilaporkan aman dan kondusif. Sekedar diketahui, kegiatan ini merupakan bagian dari dukungan terhadap program ‘Jaga Lingkungan’ guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.